Bertandang ke Markas Persija, Sriwijaya FC Bawa 18 Pemain

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 22 November 2018 | 20:31 WIB
Bertandang ke Markas Persija, Sriwijaya FC Bawa 18 Pemain
Pemain Sriwijaya FC tengah menggelar latihan [Suara.com/Andhiko Tungga Alam]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang laga lanjutan kompetisi Liga 1 2018 melawan Persija Jakarta, Sabtu (24/11/2018), yang akan digelar di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Sriwijaya FC membawa sebanyak 18 pemain.

Pelatih Sriwijaya FC Angel Alfredo Vera mengatakan, laga melawan Persija sendiri merupakan laga yang sangat krusial bagi SFC untuk lolos dari zona degradasi.

Namun target mencuri poin tidak akan mudah didapatkan mengingat Macan Kemayoran saat ini tengah memburu poin penuh untuk menjaga asa menjuarai Liga 1 2018. Skuad SFC sendiri bertolak dari Palembang, Kamis (22/11/2018).

“Dengan persaingan yang sangat ketat saat ini, tentu kita akan semaksimal mungkin berusaha mencuri poin nantinya. Memang tidak akan mudah namun pemain akan bekerja keras, sepakbola Indonesia saat ini sulit sekali ditebak dan peluang akan tetap terbuka,” katanya, usai menggelar sesi latihan terakhir di Stadion Bumi Sriwijaya, Kamis (22/11/2018).

Baca Juga: Ingin Persija Juara, Simic: Main di Jakarta

Mantan pelatih Persebaya itu mengakui bahwa ada beberapa pemain yang tidak dibawa pada saat kontra Persija seperti, duo timnas Alberto Goncalves dan Zulfiandi, Syahrian Abimanyu yang mengalami cedera atau Mohamadou Al Hadji yang terkena akumulasi kartu.

"Jadi kita manfaatkan pemain yang ada dengan sisa pertandingan yang ada, oleh sebab itu pemain harus segera melupakan hasil buruk kemarin, dan tetap kepala tegak menyikapi tiga laga terakhir nantinya. Selama kesempatan masih terbuka, kita akan selalu berjuang keras dan sebenarnya tekanan itu bukan hanya di SFC semata, namun juga tim lainnya," ujarnya.

Berikut daftar nama pemain yang dibawa SFC ke Cikarang :

Teja Paku Alam, Rangga Pratama, Samuel Cristianton, Zalnando, Marco Meraudje, Ahmad Faris, Alan Henrique, Rizky Abdiansyah, Hambali, Yu Hyun Koo, Nur Iskandar, Yogi Rahadian, Risky Dwi Ramadhana, Esteban Viscarra, Manucechr Dzalilov, M Ridwan, Beri Rahmada. (Andhiko Tungga Alam)

Kontributor : Andhiko Tungga Alam

Baca Juga: Alfredo Belum Menyerah Loloskan Sriwijaya dari Ancaman Degradasi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI