Suara.com - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco meminta Jakmania tak datang ke Surabaya, Jawa Timur, saat anak asuhnya menghadapi tuan rumah Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (4/11/2018).
Teco ingin agar suporter setia Persija menikmati pertandingan sarat gengsi ini lewat layar kaca televisi saja.
Hubungan panas antar kedua suporter jadi penyebab imbauan Teco tersebut. Hal itu guna meminimalisir gesekan antara Bonek—julukan suporter Persebaya—dan Jakmania.
Teco menilai semenjak tragedi tewasnya anggota Jakmania, Haringga Sirla, di Bandung, Jawa barat beberapa waktu lalu, kondisi persepakbolaan di Tanah Air sudah semakin membaik.
Baca Juga: Jadwal Lengkap dan Siaran Langsung Liga 1 2018 Pekan ke-29
Karenanya, pelatih asal Brasil itu meminta jangan ada lagi konflik antar suporter. Terlebih kedua belah pihak sama-sama anak dari bangsa Indonesia.
"Saya pikir untuk di Surabaya, saya minta suporter dari Jakarta untuk tidak datang ke sana. Karena bisa nonton lewat televisi atau bisa nobar (nonton bareng—red). Pokoknya jangan ke sana," kata Teco, Jumat (2/11/2018).
"Sepakbola Indonesia benar-benar harus maju. Semuanya harus bantu sepakbola ini supaya tidak ada gangguan di dalam dan di luar lapangan. (Dalam) sepakbola kadang kalah dan suporter harus terima. Semua komponen bantu untuk maju," Teco menambahkan.
Saat ini, Persija tengah berusaha menggeser posisi PSM Makassar yang bertengger di puncak klasemen sementara Liga 1 2018. Macan Kemayoran memiliki poin 48, selisih dua angka dari pasukan Juku Eja.
Baca Juga: Jadwal Balapan MotoGP Malaysia 2018