Lawan Persebaya, Bos Persija Harapkan yang Terbaik untuk Jakmania

Kamis, 01 November 2018 | 15:45 WIB
Lawan Persebaya, Bos Persija Harapkan yang Terbaik untuk Jakmania
Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade. [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta akan menjalani partai klasik kontra tuan rumah Persebaya pada laga pekan ke-29 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (4/11/2018). Pertandingan ini menjadi salah satu highlight di kompetisi Liga 1 2018, yang tentunya sangat dinanti.

Well, hubungan yang memanas dari kedua suporter masing-masing tim tentu menjadi bumbu tambahan menariknya laga tersebut. Dan hingga saat ini, belum ada kejelasan dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator liga, apakah Jakmania -sebutan suporter Persija- nanti bisa datang ke Stadion GBT.

Direktur Utama Persija, Gede Widiade pun mengaku masih menunggu keputusan dari PT LIB terkait hal tersebut. Namun, Gede menginginkan hal yang terbaik demi lancarnya pertandingan kedua kesebelasan. 

"Saya ingin yang terbaik. Saya tahu Bonek -sebutan suporter Persebaya- sudah dewasa kok," kata Gede Widiade. 

Baca Juga: Lagi, Wenger Menegaskan Siap Comeback Melatih pada 2019

Sebagaimana diketahui, dua kelompok suporter tersebut sempat terlibat aksi bentrokan pada pertemuan pertama di Liga 1 2018 yang dihelat di Stadion Sultan Agung Bantul saar Persija jadi tuan rumah, 3 Juni lalu. Alhasil, pertandingan tersebut batal digelar. 

Pertandingan baru bisa digelar pada 26 Juni 2018 di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta. Pertandingan tersebut pun tanpa dihadiri oleh Bonek selaku suporter Persebaya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI