10 Klub Liga 1 Raih Lisensi Klub Profesional AFC

Selasa, 23 Oktober 2018 | 21:54 WIB
10 Klub Liga 1 Raih Lisensi Klub Profesional AFC
COO PT Liga Indonesia Baru, Tigor Shalomboboy, usai manajer meeting dengan klub peserta Liga 1 di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Kamis (3/8/2017). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sepuluh dari 18 klub Liga 1 2018 resmi mendapat lisensi klub profesional AFC. Dari 10 klub tersebut tiga diantaranya mendapatkan nilai sempurna.

Tiga klub yang dapat nilai sempurna adalah Arema FC, Persib Bandung, dan Persija Jakarta. Sementara yang mendapatkan lisensi dengan catatan yaitu Bali United, Bhayangkara FC, Borneo FC, dan Persipura Jayapura.

Sedangkan tiga klub lain mendapat lisensi setelah melakukan banding menyusul batas waktu, 18 Oktober, yang diberikan. Ketiga klub tersebut adalah PSM Makassar, Madura United, dan Barito Putera.

Departemen Lisensi Klub PSSI, Tigorshalom Boboy menjelaskan bahwa proses untuk mendapat lisensi klub profesional AFC sudah dimulai sejak April 2018. Sebanyak 18 klub mengikuti, termasuk dengan memasukkan dokuman melalui AFC CLAS (Club Licensing Administration System).

Baca Juga: Soal Lisensi, Persib dan Tiga Klub Lain Ajukan Banding ke AFC

"Semua dokumen masuk lewat sistem, bukan manual ke departemen klub lisensi. Ada perpanjangan waktu, karena melihat adanya potensi beberapa klub memperoleh lisensi," kata Tigor dalam jumpa pers di Kantor PT Liga Indonesia Baru, Selasa (23/10/2018).

"Pada 15 Oktober, Komite Lisensi sudah memutuskan dan memberikan hasil ke seluruh klub. Ada tiga klub yang dalam posisi granted, yaitu Arema, Persib, dan Persija. Jadi per 15 Oktober tiga klub termasuk Persib sudah mendapat lisensi," tambah Tigor.

Tigor menambahkan empat klub lain per 15 Oktober menyusul mendapat lisensi dengan catatan. Keempat klub itu yakni Bali United, Bhayangkara FC, Borneo FC, dan Persipura Jayapura.

Tigor mengatakan empat klub itu sudah memenuhi 33 kriteria A, namun belum dengan kriteria B. Tiga klub lain mendapat lisensi setelah melakukan banding yang diberi waktu hingga 18 Oktober. Ketiga klub itu adalah PSM Makassar, Madura United, dan Barito Putera.

Namun, Persib Bandung ternyata juga mengajukan banding ke Komite Banding Lisensi. Maung Bandung ingin melengkapi kriteria C yang belum dipenuhi.

Baca Juga: Kantongi Lisensi AFC, Begini Tanggapan Pelatih Persija

"Banding Persib berbeda. Apapun, Persib banding atau tidak, tidak memengaruhi lisensi yang diterima. Persib sempurna di 33 kriteria A, 8 kriteria B dan itu sudah dipenuhi, mereka ingin melengkapi kriteria C."

"PSM, Madura United, Barito mengajukan banding karena ada di kriteria A yang kurang, menurut mereka masih kurang lengkap atau dipenuhi. Keputusan Komite Banding menerima permohonan PSM, Madura United, dan Barito. Per hari ini, setelah keputusan banding, ada 10 klub yang dapat lisensi klub profesional AFC," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI