Suara.com - Manajer Arsenal Unai Emery tampaknya masih harus bersabar untuk menurunkan kapten The Gunners Laurent Koscielny. Sebagaimana diketahui, Koscielnya saat ini masih berjibaku untuk pulih dari bekapan cedera.
Koscielny mengalami cedera serius saat Arsenal melakoni laga semifinal Liga Europa musim lalu kontra Atletico Madrid. Di laga leg dua tersebut, Koscielny mengalami sobek otot tumit. Cedera yang membuatnya menepi.
Dilansir dari Scoresway, kondisi pemain 33 tahun itu sendiri saat ini mulai membaik. Koscielny sudah turun berlatih bersama rekan-rekannya di Emirates Stadium.
Namun kebugaran pemain asal Prancis itu belum 100 persen, dan Emery tak ingin mengambil risiko dengan menurunkannya kala Arsenal menjamu Leicester City di pekan ke-9.
Baca Juga: Arsenal dan Tottenham Berebut Eric Bailly
"Dia sangat penting buat kami, karena dia adalah kapten tim," ujar Emery.
"Dia baru saja kembali berlatih bersama kami, tentunya ini merupakan kabar baik. Karena kami harus membangkitkan kepercayaan dirinya usai cedera parah itu," sambungnya.
"Kami harus bersabar. Paling tidak dibutuhkan waktu satu bulan baginya (Koscielny) untuk merasakan kemajuan kondisinya. Jika dia sudah merasa nyaman, kami akan menurunkannya di internal game. Jika kami nilai sudah tidak ada lagi kendala usai internal game, baru kami akan menurunkannya (dalam pertandingan)."
Arsenal saat ini menempati posisi empat klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 18 poin dari delapan pertandingan. Di pekan ke-9 Arsenal akan menghadapi Leicester City di Emirates Stadium 23 Oktober mendatang.