Laga timnas U-19 Indonesia versus Qatar sendiri digelar pada Minggu (21/10/2018) mulai pukul 19.00 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Sebelumnya, di tempat dan pada hari yang sama, mulai pukul 16.00 WIB berlangsung pertandingan lain Grup A yakni Taiwan menghadapi Uni Emirat Arab (UEA).
Adapun saat ini Indonesia memimpin klasemen sementara Grup A Piala U-19 Asia 2018 dengan tiga poin usai mengalahkan Taiwan dengan skor 3-1 di laga pertamanya. UEA menyusul di posisi kedua juga dengan tiga poin tetapi kalah selisih gol dari Indonesia.
Sementara Qatar berada di peringkat ketiga klasemen usai takluk 1-2 dari UEA di partai pembuka dan Taiwan menjadi juru kunci.
Baca Juga: Perhatian Tersita pada Egy, Von Ca Nhum Mengaku Khilaf Soal Witan