Siap Gabung Milan, Kaka Yakin Masa Depan Pemain Brasil Ini Cerah

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 16 Oktober 2018 | 19:45 WIB
Siap Gabung Milan, Kaka Yakin Masa Depan Pemain Brasil Ini Cerah
Pemain Flamengo Lucas Paqueta (kiri) mencoba mengontrol bola saat mendapatkan hadangan pemain lawan di Maracana Stadium, Rio de Janeiro, Brasil. MAURO PIMENTEL / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Legenda AC Milan Ricardo Kaka memprediksi Lucas Paqueta memiliki masa depan yang cerah. Hal itu dikatakan Kaka saat bintang klub Flamengo ini bersiap untuk pindah ke San Siro.

Manajer Umum klub Milan, Leonardo mengungkapkan bahwa mereka telah melakukan kesepakatan awal dengan Flamengo untuk membawa Paqueta ke klub Serie A ini pada Januari nanti.

Kabarnya, Paqueta akan bergabung dengan Milan dengan kesepakatan sebesar 35 juta euro. Pemain berusia 21 tahun itu disebut - sebut juga diminati oleh Liverpool, Barcelona dan Paris Saint Germain.

Kaka pun angkat suara mengenai Paqueta yang akan diboyong oleh AC Milan ini. Namun pemain yang pernah membawa Milan meraih juara Liga Champions dan Serie A ini menolak membandingkan Paqueta dengan pemain lainnya.

Baca Juga: Babak I: Tandukan Maut Beto Bawa Indonesia Ungguli Hong Kong

"Dia adalah pemain yang memiliki masa depan yang cerah di depannya," kata Kaka. "Dia sudah dipanggil ke tim nasional Brasil, tetapi lebih baik baginya bahwa kami tidak membuat perbandingan."

"Saya telah melihat begitu banyak dari mereka dalam beberapa hari ini, dengan saya, dengan [Alexandre] Pato, dengan Ronaldinho, Cafu, Rivaldo ... dengan semua orang Brasil yang telah menjadi bagian dari sejarah Milan."

"Kami harus menghindari melakukan perbandingan ini sehingga dia bisa datang ke sini dan bermain dengan tenang dan damai. Saya yakin itu," kata Kaka. (Scoresway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI