Suara.com - Real Madrid kabarnya membuka peluang untuk mendepak Julen Lopetegui, sosok yang baru mereka tunjuk sebagai pelatih pada musim panas 2018 lalu, usai klub memetik serangkaian hasil minor belakangan ini. El Real bahkan dikabarkan telah menyasar eks pelatih Juventus dan Chelsea, Antonio Conte sebagai pengganti Lopetegui.
Real Madrid kini telah gagal memenangi empat laga terakhir mereka di semua kompetisi, dengan tiga diantaranya berakhir kekalahan. Yang teranyar, El Real ditumbangkan tuan rumah Alaves 0-1 pada lanjutan Liga Spanyol 2018/2019 akhir pekan lalu
Real Madrid dikabarkan telah memberi warning serius pada Lopetegui. Ia diberi waktu sampai akhir Oktober ini untuk mendongkrak performa buruk Los Blancos.
Ini berarti bakal ada tiga pertandingan hidup-mati bagi Lopetegui. Pasca jeda internasional pekan depan, Real Madrid akan menantang Levante (Liga Spanyol) dan Viktoria Plzen (Liga Champions), keduanya di Santiago Bernabeu, sebelum sowan ke markas sang rival abadi, Barcelona (Liga Spanyol).
Baca Juga: Lopetegui Takkan Dipecat Sebelum El Clasico
Seperti diwartakan AS, jika Lopetegui benar dipecat, maka nama Conte ada di daftar teratas incaran Real Madrid sebagai pelatih anyar mereka.
Conte dinilai sebagai satu-satunya pelatih berkualitas yang tengah menganggur saat ini. Conte memang belum melatih suatu klub lagi usai dipecat Chelsea pada musim panas 2018 lalu.
Ditambahkan AS, nama eks winger Real Madrid, Santiago Solari juga jadi alternatif. Solari sendiri saat ini menjabat sebagai pelatih Real Madrid B.