Ronaldo Dipastikan Bisa Tampil Lawan Man United

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 27 September 2018 | 23:06 WIB
Ronaldo Dipastikan Bisa Tampil Lawan Man United
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. [AFP / Marco BERTORELLO]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Momen megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo kembali ke markas mantan klubnya, yakni Manchester United dipastikan bisa kesampaian. Hal ini setelah suspensi akibat kartu merahnya dipastikan tak bertambah. 

Dilansir laman resmi UEFA, Ronaldo dipastikan hanya mendapat sanksi satu pertandingan di babak fase grup Liga Champions 2018/2019. Ini artinya penyerang berusia 33 tahun itu akan berstatus available alias tersedia untuk membela Juventus di laga kontra Man United pada matchday 3 Grup H. 

Seperti diketahui, Ronaldo mendapat kartu merah di menit 29 dalam debutnya di Liga Champions bersama Juventus, yakni saat Bianconeri menang 2-0 atas tuan rumah Valencia di Mestalla, pada laga matchday 1 Grup H Liga Champions 2018/2019, beberapa waktu lalu.

Ronaldo diusir wasit Anders Frisk setelah menjambak bek Valancia, Jeison Murillo. Keputusan tersebut sendiri mendapat banyak kritik, termasuk dari pelatih Juventus Massimiliano Allegri yang menyebut VAR seharusnya dapat menghindarkan Ronaldo dari kartu merah langsung.

Baca Juga: Klasemen Akhir Grup C Piala Asia U-16 2018, Indonesia Juara Grup

Sempat dikhawatirkan sanksinya bisa lebih dari satu laga, Ronaldo kini dipastikan hanya bakal absen di satu pertandingan, yakni dalam duel melawan Young Boys pada matchday 2 Grup H di Allianz Stadium, 2 Oktober mendatang. Hal ini dikonfirmasi UEFA lewat laman resmi mereka.

Nah, ini berarti Ronaldo dipastikan bisa kembali ke Old Trafford dan turun di big match kontra Man United pada matchday 3, 23 Oktober mendatang.

Sebelum gabung ke Real Madrid pada musim panas 2009, Ronaldo yang merapat ke Juventus pada bursa transfer musim panas 2018 ini dengan banderol 105 juta euro, sempat menghabiskan enam musim bersama Man United pada awal karier sepakbolanya, yakni dari 2003 sampai 2009.

Bersama Man United, Ronaldo berhasil memenangkan tiga gelar Liga Inggris serta satu gelar Liga Champions. Pemain internasional Portugal itu juga memenangi trofi Ballon d’Or pertamanya saat masih memperkuat The Red Devils. Ronaldo kini total telah memenangi lima trofi Ballon d'Or.

Ronaldo sendiri pernah sekali kembali ke Old Trafford sejak meninggalkan Man United pada 2009, dan mencetak gol yang membawa Real Madrid menyingkirkan mantan klubnya di babak 16 besar Liga Champions musim 2012/2013.

Baca Juga: Imbang dengan India, Timnas Indonesia U-16 Lolos ke 8 Besar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI