Suara.com - Manajemen Persipura resmi memecat pelatih kepala Amilton Da Silva Oliviera dan analis teknik pertandingan Fabio Oliveira. Hal ini diumumkan laman resmi Persipura.
Yang menarik, Juru bicara (Jubir) Persipura, Bento Madubun ketika dikonfirmasi di Kota Jayapura, Selasa (25/9/2018), mengaku belum sepenuhnya tahu terkait hal ini. Bento mengaku kaget dengan pemecatan tersebut.
"Bisa jadi ini benar, saya juga kaget dengan informasi ini, saya akan cek dulu," tuturnya seperti dilansir ANTARA.
"Yang saya tahu itu memang ada pemecatan, tapi tidak kedua-duanya (dipecat). Kalau tidak salah ada satu saja, tapi belum diputuskan, kalau tidak salah. Saya cek dulu yah," terang Bento.
Baca Juga: Persib Berharap Jadwal Lawan Madura United Tak Terganggu
Di musim ini, Tim Mutiara Hitam -julukan Persipura, yang prestasinya memang tengah merosot itu, sudah dua kali memecat pelatih. Pertama Peter Butler didepak, dan yang teranyar Amilton.
Well, mantan pelatih Persipura, Oswaldo Lessa yang pernah melatih sejumlah klub Indonesia, bakal didaulat sebagai caretaker untuk mengisi kekosongan pelatih kepala tim. Oswaldo Lessa disebut akan dibantu oleh Lidyo, pelatih asal Brasil.