Pecah Telur, Ronaldo Borong 2 Gol Juventus ke Gawang Sassuolo

Rully Fauzi Suara.Com
Minggu, 16 September 2018 | 22:32 WIB
Pecah Telur, Ronaldo Borong 2 Gol Juventus ke Gawang Sassuolo
Ekspresi kegembiraan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo usai menjebol gawang Sassuolo. [Miguel MEDINA / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setelah menerima umpan diagonal dari Emre Can, Ronaldo melepaskan tembakan dari sisi kiri area penalti. Kiper Sassuolo Andrea Consigli praktis tak bisa berbuat banyak ketika bola meluncur deras ke pojok kanan gawangnya.

Ronaldo semakin menjadi-jadi di laga ini. Setidaknya ada dua peluang emas lagi yang dia dapat, namun sayangnya tak berbuah gol. Kesempatan Ronaldo membuat hattrick pertamanya untuk Juventus terjadi pada menit 77. Sayang, sontekannya di depan gawang Sassuolo melebar.

Kesempatan berikutnya hadir di menit 82 setelah menyambar bola rebound tembakan Joao Cancelo. Sayang, Ronaldo kembali gagal menambah perbendaharaan golnya.

Juventus sendiri lengah di masa injury time. Babacar berhasil menjebol gawang tim tuan rumah setelah menyambut umpan Cristian Dell'Orco.

Baca Juga: Sukses Pertahankan Gelar Jepang Open, The Minions Ungkap Resepnya

Setelah itu, terjadi ketegangan antara winger Juventus Douglas Costa dengan salah satu pemain Sassuolo. Costa pun harus diganjar kartu kuning kedua dan diusir wasit jelang laga rampung.

Di sisa waktu yang memang sudah amat tipis, Sassuolo praktis gagal memanfaatkan keunggulan jumlah pemain. Juventus pun mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 2-1.

Susunan Pemain

Juventus XI (4-3-1-2): Szczesny; Cancelo, Bonucci, Benatia, Alex Sandro; Matuidi, Khedira, Can; Dybala; Mandzukic, Ronaldo. 

Sassuolo XI (4-3-3): Consigli; Rogerio, Ferrari, Marlon, Pol Lirola; Duncan, Locatelli, Bourabia; Duricic, Berardi, Kevin-Prince Boateng. 

Baca Juga: Hasil Liga 1 2018, Minggu 16 September

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI