Suara.com - Setelah cukup lama berada di bawah bayang-bayang Andritany Ardhiyasa, Awan Setho Raharjo mulai mendapat tempat di tim nasional Indonesia. Kesempatan emas masuk dalam starting line up, tidak disia-siakan penjaga gawang Bhayangkara FC itu.
Seperti yang ditunjukkannya saat timnas Indonesia mengalahkan Mauritius 1-0 di laga uji coba yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (11/9/2018). Di laga tersebut, Awan membukukan tiga penyelamatan gemilang dan berkontribusi besar bagi kemenangan tim Garuda.
Di uji coba tersebut, Andritany yang selama ini berstatus penjaga gawang nomor wahid tim nasional, memang tidak masuk daftar. Hanya ada satu nama yang menjadi pesaing Awan Setho dalam memperebutkan satu tempat dalam starting line-up, yaitu penjaga gawang Borneo FC Muhammad Ridho.
Tampil impresif di laga kontra Mauritius, bukan tidak mungkin Awan akan akan ditunjuk sebagai penjaga gawang utama di ajang Piala AFF yang akan digelar November mendatang.
Baca Juga: Mantan Suami Tamara Bleszynski Diperiksa KPK soal Pembelian Rumah
Namun, penjaga gawang kelahiran Semarang itu tidak ingin besar kepala. Awan hanya mengatakan akan mengerahkan kemampuan terbaiknya di setiap kesempatan.
"Saya tidak ingin berkomentar soal itu. Yang penting kalau dikasih kepercayaan, saya siap," ujar Awan.
"Alhamdulillah berkat dukungan teman-teman dan buat semua yang sudah percaya dengan saya menjadi starting. Alhamdulillah, kuncinya kepercayaan," pungkasnya.
Sebelumnya, pelatih penjaga gawang timnas Indonesia Kurnia Sandy mengungkap alasannya memilih Awan di laga kontra Mauritius. Meski, menurutnya, kemampuan Awan dan Ridho tidak jauh berbeda, pengalaman Awan menjadi faktor penting bagi Sandy saat menjatuhkan pilihan.
"Dari menit bermain, dia lebih bagus, dan itu menentukan meski semuanya siap," beber Sandy usai pertandingan di Wibawa Mukti.
Baca Juga: Sri Mulyani dan 1.200 Pengusaha Kumpul di Hotel, Ini yang Dibahas