Suara.com - Bintang timnas Indonesia, Evan Dimas Darmono belum menemui titik terang terkait masa depannya bersama dengan Selangor FA. Sementara kontrak Evan Dimas sudah akan habis pada akhir November 2018.
Bersama dengan Ilham Udin Armyn, Evan Dimas dikontrak selama satu musim di Selangor FA. Evan dan Ilham diboyong Selangor FA dari klub Liga 1, Bhayangkara FC.
Meski kontraknya akan berakhir pada bulan November, Evan mengaku belum ada pembicaraan soal kontrak baru. Saat ini dirinya masih menunggu kabar dari tim asal Malaysia tersebut.
"Sampai saat ini belum ada pembicaraan masalah itu (kontrak)," kata Evan di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (12/9/2018).
Evan saat ini masih berada di Tanah Air usai membela timnas Indonesia beruji coba dengan Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (11/9/2018). Ia mencetak gol satu-satunya guna memastikan kemenangan Indonesia.
Rencananya, Evan Dimas akan segera kembali ke Selangor untuk melanjutkan latihan, meski belum ada kepastian kontrak. Hal itu dilakukan guna mengisi kekosongan menunggu pemusatan latihan tim nasional.
"Ya saya tetap latihan di sana juga, sambil nunggu timnas Piala AFF. Karena kan kontrak saya di sana habis November juga," pungkas Evan Dimas.