Suara.com - Bhayangkara FC saat ini menempati posisi puncak klasemen sementara Liga 1 2018 usai menekuk Perseru Serui dengan skor 1-0 di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (12/9/2018). Namun, posisi tersebut bisa saja hanya ditempati Bhayangkara FC sementara waktu.
Mengemas 35 poin dari 21 laga, poin Bhayangkara tersebut serupa dengan Persib Bandung yang saat ini ada di posisi kedua. Namun, Maung Bandung yang baru melakoni 20 laga, berpeluang mendepak Bhayangkara dari puncak klasemen meski hanya meraih hasil imbang melawan Arema FC, Kamis (13/9/2018).
Tak hanya Persib, Bali United juga berpeluang menyingkirkan Bhayangkara FC. Meski demikian, Pelatih Simon McMenemy mengaku cukup bangga skuatnya bisa merasakan posisi puncak klasemen.
"Memang posisi pertama adalah tujuan utama dari semua tim. Musim memang panjang tapi jika kami bisa merasakan posisi puncak selama 24 jam saja, itu sudah terasa sangat luar biasa," kata McMenemy.
"Kami mencoba untuk melakukan itu, kami dalam tren yang bagus. Akan sangat sulit mempertahankan posisi terbaik di kompetisi yang benar-benar ketat ini. Anda bukan hanya harus menang di kandang, tapi harus bisa konsisten ketika bermain di kandang lawang," tambahnya.
Bhayangkara FC merupakan juara bertahan Liga 1. Tentu, pada musim ini tim bentukan kepolisian itu ingin mempertahankan gelar tersebut.