Suara.com - Liga 1 2018 akan kembali bergulir setelah diliburkan selama perhelatan Asian Games 2018. Tim-tim pun sudah mulai bersiap demi menjadi yang terbaik.
Menurut pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, jeda kompetisi akibat penyelenggaraan Asian Games 2018 bisa berdampak buruk buat pemain. Soalnya kata dia, durasi jeda cukup lama.
"Sangat sulit mengembalikan performa pemain. Ada masa jeda yang hampir sebulan, kami berharap pemain bisa menjaga motivasi dan level profesional mereka," kata Simon.
Kendati begitu, Simon tetap optimis pemain bisa memberikan yang terbaik. "Tidak ideal, tapi kami bisa mengatasinya," ucap dia.
Baca Juga: Ukuran Lubang Misterius di Sukabumi Buat Panik Warga
The Guardian, julukan Bhayangkara, akan memainkan pekan ke-21 Liga 1 2018 pada 12 September nanti dengan menjamu Perseru Serui di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta.
Kiper Awan Setho Rahardjo dipastikan absen nanti. Awan dipanggil untuk laga timnas Indonesia melawan Mauritius pada 11 September mendatang.