Suara.com - Mantan pemain Persija Jakarta, Willian Pacheco menjelaskan perbedaan antara liga sepak bola Indonesia dan Malaysia. Pemain yang kini memperkuat Selangor FA itu menyebut Malaysia sedikit lebih baik dalam hal jarak tempuh pertandingan.
Pacheco pernah bersama dengan Persija Jakarta selama dua musim. Namun, dia hengkang pada akhir musim lalu karena tidak adanya kesepakatan kontrak dengan manajemen Macan Kemayoran.
Akhirnya, pemain asal Brasil itupun bergabung dengan Selangor FA. Klub asal Malaysia itupun memberikan durasi kontrak kepada Pacheco selama satu musim.
"Kedua liga (Malaysia dan Indonesia) sedikit sama. Tapi, Malaysia sedikit lebih baik karena jarak pertandingan satu ke yang lainnya dekat," ungkap Pacheco.
Memang, di Indonesia jarak laga away bisa memakan waktu yang lama. Sebut saja tim asal Sumatera atau Jawa harus melakoni pertandingan dengan tim Papua.
Tentu, kelelahan akan melanda para pemain. Dengan begitu, para pemain kurang maksimal dalam pertandingan.
"Kalau di Indonesia jauh seperti ke Papua. Saya pikir ini akan menguras tenaga," pungkas Willian Pacheco.