Suara.com - Gelandang muda Persib, Agung Mulyadi, menyambut positif program laga uji coba melawan Tim Porda Kota Bandung pada hari ini, Rabu (5/9/2018) pagi. Menurut Agung, skuat Pangeran Biru memang membutuhkan laga pemanasan sebelum menghadapi Arema FC pada laga lanjutan Liga 1 2018 selepas jeda Asian Games 2018, Kamis 13 September 2018.
"Memang sangat penting, jadi kita tahu kesalahan-kesalahan atau tahu perkembangan latihan selama ini. Jadi apa yang coach (Roberto Carlos Mario Gomez) minta, apa yang coach harapkan, bisa kita aplikasikan dulu di uji coba ini. Dan kita jadikan evaluasi juga buat pemain dan coach supaya lebih mantap lagi untuk lawan Arema FC, serta pertandingan-pertandingan selanjutnya," ungkapnya seusai laga, sebagaimana dilansir laman resmi Persib.
Pada pertandingan tersebut, Agung sendiri sukses mencetak satu gol di menit 64. Gol tersebut sekaligus menjadi gol penutup Persib, sebagaimana mereka menang besar 5-0 atas Tim Porda Kota Bandung.
Agung juga mengaku tak merasa bosan menyantap serangkaian sesi latihan jelang laga kontra Arema. Meski lebih banyak melakukan latihan fisik, ia menilai pelatih Mario Gomez mampu memberikan variasi sehingga membuat latihan menjadi lebih menyenangkan.
Baca Juga: Tak Setuju dengan Messi, Suarez Enggan Anggap Remeh Real Madrid
"Pelatih juga banyak memberi program lain juga yang kesannya tidak membosankan. Tapi Agung enjoy saja untuk latihan sebelum liga dimulai lagi," tukasnya.