Suara.com - Tiga laga lanjutan pekan Liga Inggris 2018/2019, Minggu (26/8/2018) malam WIB. Dua tim, yakni Chelsea dan tim kuda hitam Watford, sukses meraih kemenangan sekaligus menjaga rekor 100 persen kemenangan mereka di liga musim ini.
Sampai pekan ketiga, praktis cuma ada tiga tim yang sukses merengkuh rekor 100 persen kemenangan di Liga Inggris 2018/2019. Selain Chelsea dan Watford, ada Liverpool yang kini memuncaki klasemen sementara.
Sementara itu, Tottenham Hotspur berpeluang mengikuti jejak Liverpool, Chelsea dan Watford jika berhasil mengalahkan Manchester United di Old Trafford dini hari nanti, dalam laga pamungkas pekan ketiga.
Chelsea berhasil mengalahkan tuan rumah Newcastle United dengan skor 2-1 tadi malam, sedangkan Watford menjaga tren fantastis mereka usai menumbangkan Crystal Palace di Vicarage Road dengan skor yang sama.
Baca Juga: Gol Bunuh Diri Yedlin Menangkan Chelsea Atas Newcastle United
Sebelumnya, pada laga Minggu Sabtu (25/8/2018) malam, Liverpool menang 1-0 atas Brighton & Hove Albion di Anfield. Liverpool pun memuncaki klasemen sementara Liga Inggris 2018/2019 dengan poin sempurna sembilan dari tiga laga. Namun, The Reds hanya unggul selisih gol atas Chelsea dan Watford.
Mohamed Salah dan kawan-kawan memiliki selisih gol +7. Adapun Chelsea dan Watford sama-sama memiliki nilai sembilan dari tiga laga, dan selisih gol +5.
Hasil Pekan Ketiga Liga Inggris 2018/2019
Minggu (26/8/2018) malam WIB
Watford 2-1 Crystal Palace
Baca Juga: Hasil Pekan Ketiga Liga Inggris 2018/2019 Tadi Malam
Fulham 4-2 Burnley
Newcastle United 1-2 Chelsea
Jadwal Selasa (28/8/2018) dini hari WIB
Manchester United vs Tottenham Hotspur - 02.00 WIB
Klasemen Sementara Liga Inggris 2018/2019