Timnas Indonesia U-23 Punya Jurus Khusus Hadapi Palestina

Galih Priatmojo Suara.Com
Rabu, 15 Agustus 2018 | 19:12 WIB
Timnas Indonesia U-23 Punya Jurus Khusus Hadapi Palestina
Selebrasi pemain Indonesia Alberto Goncalves (belakang) bersama Stefano Lilipaly setelah menjebol gawang Taiwan pada pertandingan Grup A Asian Games ke-18 di Stadion Patriot, Bekasi Minggu (12/8). INASGOC/Ary Kristianto
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Palestina di laga kedua Grup A cabor sepakbola Asian Games 2018, Rabu (18/8/2018) petang di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi. Menyadari kalah postur dari lawan, skuat Garuda Muda sudah siapkan jurus khusus.

Sebelumnya skuat Garuda Muda berhasil mendapatkan hasil positif di laga perdananya ketika menjamu Cina Taipe (Taiwan) pada Minggu (12/8/2018). Timnas Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Taiwan dengan skor 4-0.

Hasil positif itu pun diharapkan bisa dibawa ke laga kedua nanti ketika melawan Palestina. Namun, hal tersebut bukan lah perkara mudah.

Asisten pelatih Timnas Indonesia U-23, Bima Sakti menjelaskan bahwa postur yang lebih tinggi dari para pemain Indonesia merupakan salah satu keunggulan yang dimiliki oleh Palestina.

Timnas Palestina U-23 foto bersama jelang pertandingan Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi Minggu (12/8). (ANTARA/INASGOC/Ary Kri)
Timnas Palestina U-23 foto bersama jelang pertandingan Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi Minggu (12/8). (ANTARA/INASGOC/Ary Kri)

Belum lagi ditambah dengan fakta bahwa tim dari negara Timur Tengah ini adalah tim yang kuat dan solid.

"Palestina tim bagus yang kuat dan solid. Pemainnya juga berpostur tubuh lebih tinggi daripada pemain kita," terang Bima Sakti dikutip dari laman resmi PSSI.

.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI