Suara.com - Kehadiran dan ketangguhan kiper baru Liverpool telah mendongkrak kepercayaan diri para pemain bertahan The Reds. Hal ini diungkapkan bek tengah Liverpool asal Belanda, Virgil van Dijk.
Alisson melakukan debut kompetitifnya bersama Liverpool akhir pekan lalu, sebagaimana The Reds menang besar 4-0 atas West Ham United di Anfield pada laga pekan perdana Liga Inggris 2018/2019.
Alisson tampil impresif di laga tersebut dan mencatatkan clean sheet. Van Dijk pun tak ayal langsung melemparkan pujian untuk kiper internasional Brasil berusia 25 tahun, yang direkrut Liverpool dari AS Roma dengan mahar 66,8 juta pounds pada musim panas 2018 tersebut.
"Kami banyak berbicara. Ia sangat vokal dan hal itu membantu. Sebagai kiper, hal itu tentu membantu saya dan semua orang di lini belakang. Menurut saya kehadirannya sangat bagus," kata van Dijk seperti dilansir Reuters.
Baca Juga: Berbau Samba, Willian Puji Gaya Main Maurizio Sarri di Chelsea
"Ia memiliki banyak kualitas pada bola yang membantu permainan kami. Kami telah melatihnya sepanjang pramusim dan kami akan terus membangun dan melatihnya. Masih banyak hal yang perlu dilakukan," lanjutnya.
"West Ham hanya satu pertandingan. Kami dapat tampil lebih baik pada momen-momen tertentu dan ini hanyalah awal. Kami berusaha untuk membangun sesuatu," tandas eks pilar Southampton itu.