Bidik Posisi Tiga Besar, Persija Bertekad Pecundangi PSMS

Sabtu, 11 Agustus 2018 | 21:38 WIB
Bidik Posisi Tiga Besar, Persija Bertekad Pecundangi PSMS
Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra Teco dalam jumpa pers jelang laga melawan Persipura Jayapura. (dok. Media Persija).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra Teco bertekad meraih kemenangan di laga kontra PSMS Medan pada partai pekan ke-20 Liga 1 2018 yang akan digelar di Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu (12/8/2018). Jika tiga poin berhasil diraih Persija dalam pertandingan itu, otomatis Macan Kemayoran akan beranjak ke posisi tiga klasemen sementara.

Menghadapi PSMS, Persiapan pun dilakukan Teco. Bahkan, Ismed Sofyan dan kawan-kawan tidak kembali ke Jakarta usai melakoni pertandingan Piala Indonesia melawan Persikabo Kabupaten Bogor, Kamis (9/8/2018), yang digelar di Sultan Agung.

Latihan Persija Jakarta di lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma (media Persija).
Latihan Persija Jakarta di lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma (media Persija).

"Kita sudah di Bantul. Kita langsung latihan kemarin dan kemarin latihan recovery saja. Pemain yang tidak main (lawan Persikabo) latihan teknis. Kita juga sudah uji coba lapangan," kata Teco dalam jumpa pers sehari jelang laga, Sabtu (11/8/2018).

Ini merupakan pertandingan terakhir Macan Kemayoran sebelum libur Asian Games 2018. Pelatih asal Brasil pun berharap dukungan penuh dari Jakmania, suporter Persija, agar tiga poin berhasil dikantongi Persija.

Baca Juga: Sandiaga Uno Temui Soetrisno Bachir, Bahas Partai Emak-emak

"Saya pikir Jakmania akan datang ke sini karena pertandingan terakhir, datang ke sini di Bantul untuk dukung kita. Kita bisa main konsisten kalau ada mereka (Jakmania), kita bisa main bagus besok. Dalam empat partai terakhir, kita bisa menang tiga, kalau menang besok, posisi kita pasti di atas," pungkasnya.

Saat ini Persija ada di posisi lima klasemen sementara dengan torehan 29 poin dari 19 pertandingan. Persija hanya terpaut enam poin dari Persib Bandung yang saat ini berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2018.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI