Hadapi Barito Putera, Persebaya Bawa Misi Balas Dendam

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 09 Agustus 2018 | 16:30 WIB
Hadapi Barito Putera, Persebaya Bawa Misi Balas Dendam
Pelatih caretaker Persebaya Surabaya Bejo Sugiantoro melakukan latihan bersama skuatnya di lapangan di Polda Jawa Timur. (Suara.com/Dimas Angga P)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persebaya Surabaya belum melupakan kekalahan di kandang atas Barito Putera. Kini Persebaya bertekad membawa pulang tiga poin saat bertandang ke markas Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2018, Minggu (12/8/2018).

Persebaya kini sedang bangkit. Bersama pelatih caretaker Bejo Sugiantoro, Persebaya sukses mengalahkan Persela Lamongan dengan skor 3-1 pada Minggu (5/8/2018) kemarin.

Bukan hanya itu, tim berjuluk Bajol Ijo ini juga memiliki striker yang lagi onfire, yaitu David da Silva yang selalu mencetak gol di lima pertandingan terakhir.

David da Silva juga kini lagi menempati posisi ketiga di deretan top skorer Liga 1 hingga pekan ke-19, dengan total sembilan gol yang sudah dicetak pemain asal Brasil ini.

Baca Juga: Rebutkan Sabuk Juara Dunia WBA, Daud Yordan Tantang Jorge Linares

Menanggapi hal itu, pelatih Bejo Sugiantoro pun mengatakan saat ini mental pemain sudah kembali. Bajol Ijo kini sedang dalam motivasi tinggi untuk memenangkan di setiap pertandingan.

"Mental pemain sendiri sudah positif apa lagi melihat kemenangan kemarin saat lawan Persela Lamongan. Jadi saya rasa ini adalah modal kami bermain di kandang Barito," kata Bejo Sugiantoro.

Meski demikian, Persebaya Surabaya tampaknya akan kesulitan mengalahkan Barito Putera. Sebab rekor mereka bermain di kandang sendiri belum terpatahkan, alias tak pernah kalah.

Namun, Bejo sendiri mengakui rekor apik Barito Putera di kandang buat dirinya tertantang untuk segera mengalahkan tim tersebut.

"Barito tim bagus secara klasemen dia di atas kita. Tapi itu adalah tantangan saya sebagai pelatih, jadi saya tetap akan menargetkan dapat poin di kandang Barito," katanya.

Baca Juga: Hadapi Malaysia di Semifinal, Timnas Indonesia U-16 Lebih Waspada

Sementara itu, pertemuan Bejo dengan pelatih Barito Putera Jacksen F Tiago akan jadi ajang reuni. Sebab pertemuan mereka bakal jadi yang pertama di kompetisi profesional.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI