Urung Datangkan Pogba, Barcelona Kini Sasar Gelandang Ajax

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 09 Agustus 2018 | 12:08 WIB
Urung Datangkan Pogba, Barcelona Kini Sasar Gelandang Ajax
Gelandang sentral Ajax Amsterdam, Frenkie de Jong [Jonathan NACKSTRAND / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juara Spanyol, Barcelona dikabarkan akan berusaha untuk merekrut gelandang sentral andalan Ajax Amsterdam, Frenkie de Jong, sebelum bursa transfer musim panas 2018 ditutup. Langkah ini diambil Blaugrana usai gagal mendapatkan bintang Manchester United, Paul Pogba.

Sebelumnya Barcelona memang diyakini tertarik meminang Pogba, usai geladang berusia 25 tahun itu bermain apik di Piala Dunia dengan membawa Timnas Prancis juara.

Kubu Barca bahkan kabarnya telah menyodorkan mahar tak kurang dari 50 juta euro, plus memberikan Andre Gomes dan Yerry Mina secara cuma-cuma kepada kubu Man United. Sayang, penawaran ini telah ditolak mentah-mentah oleh manajemen Setan Merah.

Karena usahanya merekrut Pogba gagal, Barca pun kini mengalihkan targetnya. Menurut laporan yang diturunkan Sport,  klub Catalan itu tertarik merekrut Frenkie de Jong. Sang pemain sendiri baru berusia 21 tahun, dan fasih berperan sebagai  gelandang serang, gelandang jangkarm bahkan centre-back.

Baca Juga: Barcelona Sodorkan 50 Juta Euro dan 2 Pemain untuk Pogba

De Jong sendiri belum mencatatkan cap untuk timnas senior Belanda. Namun, ia adalah andalan di tim Oranje level usia U-23.

Akan tetapi, Sport menambahkan bahwa Barca menemui jalan terjal untuk memboyongnya. Sebab Ajax saat ini menolak untuk melepasnya. De Jong sendiri masih terikat kontrak di Amsterdam ArenA hingga musim panas 2022 mendatang.

Sebagai seorang gelandang sentral, De Jong dinilai punya gaya bermain yang mirip dengan gelandang tengah andalan Barca, Ivan Rakitic, yang kini mulai digerogoti usia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI