Bukan Man United, Perisic Justru Mengaku Ingin Gabung Klub Ini

Rully Fauzi Suara.Com
Senin, 06 Agustus 2018 | 12:15 WIB
Bukan Man United, Perisic Justru Mengaku Ingin Gabung Klub Ini
Winger Inter Milan Ivan Perisic (AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar kepindahan winger Inter Milan Ivan Perisic ke Manchester United di bursa transfer musim panas ini belakangan mulai meredup, namun belum hilang sepenuhnya. Perisic pun sekali lagi menegaskan bahwa dia sangat bahagia di klubnya sekarang.

Namun dalam wawancara teranyar dengan Football Italia, Perisic tak menutup kans untuk cabut dari Inter, tapi memang tidak dalam waktu dekat. Jika suatu hari memang harus pindah, bintang Timnas Kroasia itu pun mengaku takkan memilih tim sembarangan.

"Tahun lalu, saya menandatangani kontrak lima tahun dengan Inter. Saya merasa berada di level top, dan itulah yang selalu saya inginkan," buka Perisic seperti dikutip dari Football Italia.

"Memang benar kalau Inter belum menjuarai apapun sejak 2010, dan itu tak seharusnya terjadi. Namun saya berpikir dan percaya bahwa Inter akan kembali ke masa-masa kejayaannya. Jika saya harus berganti tim, saya hanya akan melakukannya untuk klub top di liga yang hebat," ungkapnya.

Musim lalu, Inter sendiri finis peringkat empat Liga Italia Serie A dan memastikan diri kembali ke Liga Champions setelah absen selama tujuh musim.

"Liga Champions adalah yang utama (musim ini). Saya ingin melihat sesuatu yang konkret di turnamen ini, karena saya sudah enam tahun tak bermain di Liga Champions," pungkasnya.

Soal destinasi selanjutnya bagi sang winger, Perisic rupanya tertarik pindah raksasa Jerman Bayern Munich di masa depan. Apalagi, Bayern kini dilatih oleh Niko Kovac, yang merupakan kompatriot Perisic dari Kroasia. Keduanya juga sudah saling kenal.

Perisic dan Kovac sendiri bukan hanya berasal dari negara yang sama. Perisic juga pernah bermain di bawah asuhan Kovac di masa lalu. Kovac pernah melatih Timnas Kroasia pada 2013 hingga 2015.

"Saya pindah ke Bayern? Cukup menarik. Niko Kovac sangat berpengaruh pada saya," tutur Perisic.

"Saya bermain sangat baik bersama Kroasia saat Kovac menjadi pelatih dan kami saling mengucapkan selamat atas semua yang kami lakukan saat masih di Jerman. Jika dia inginkan saya, dia punya kontak saya," sambung winger berusia 29 tahun yang pernah memperkuat Wolfsburg dan Borussia Dortmund itu. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI