Suara.com - Persija Jakarta akan menghadapi Arema FC pada laga pekan ke-19 Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (5/8/2018). Ini menjadi partai besar yang ditunggu oleh pecinta sepak bola Tanah Air.
Sebagaimana diketahui, Macan Kemayoran selalu kesulitan mengalahkan Singo Edan saat bermain di Malang. Dalam pertemuan terakhir, Ismed Sofyan dan kawan-kawan tidak pernah bisa mengalahkan Arema FC di markasnya sendiri.
Namun, kali ini pelatih Persija Stefano Cugurra Teco punya keyakinan yang cukup besar. Kemenangan pada dua laga sebelumnya dianggap jadi modal yang cukup menghadapi Arema FC.
"Semua pemain sudah kerja keras di latihan ditambah juga punya konsentrasi di latihan. Kami tahu pemain Arema punya kualitas bagus, namun kami punya modal dimana dua laga terakhir bisa menang ini tentunya membuat motivasi tim bertambah buat besok," kata Teco dalam jumpa pers sehari jelang laga.
Aksi kedua suporter Aremania dan Jakmania bakal menjadi bumbu menarik serunya pertandingan tersebut. Kedua suporter tersebut memang dikenal sangat akrab.
Bahkan, Panpel Arema memberikan 10 ribu lembar tiket kepada Jakmania. Tentu, ini sangat banyak mengingat biasanya tuan rumah hanya memberikan lima persen kepada penonton tim tamu, dari kapasitas stadion yang ada.
Teco berharap kedua tim bisa bermain cantik. Hal itu agar Jakmania dan juga Aremania merasa terhibur dengan pertandingan ini.
"Besok kami juga sudah tahu stadion pasti bakal penuh. Dua suporter sangat akrab tentu ini bagus. Mudah-mudahan dua tim bisa main bagus untuk suporter yang datang, juga saya harapkan wasit bisa kontrol pertandingan sekaligus bisa fair di dalam pertandingan," pungkasnya.