Suara.com - Asosiasi Sepak Bola Inggris, FA, berharap untuk mempertahankan Gareth Southgate sebagai pelatih tim nasional Inggris. Untuk itu, FA akan menawarkan kontrak baru jangka panjang yang memastikan Southgate tak hanya menangani The Three Lions di Piala Eropa 2020.
Sebagaimana diketahui, Southgate berhasil mencuri hati para penggila bola di Inggris setelah sukses mengantar Harry Kane dan kawan-kawan mencapai babak semifinal Piala Dunia 2018.
Lolos ke semifinal menjadi catatan sejarah bagi Inggris. Karena sudah 28 tahun lamanya The Three Lions absen tampil di babak empat besar Piala Dunia.
Atas pencapaian itu, FA pun tidak ingin kehilangan mantan manajer Aston Villa tersebut. Kontrak Southgate yang kini hanya menyisakan dua tahun, akan diperpanjang.
Baca Juga: Honda Forza 250 Resmi Meluncur
"Gareth (Southgate) luar biasa. Kami ingin dia bertahan setelah Piala Eropa 2020," ujar pejabat FA Martin Glenn.
"Saya pikir dia akan menyukainya. Kami akan membicarakan hal ini dengannya (Southgate). Saat ini dia sedang berlibur. Kami akan membahas hal ini setelah dia kembali," sambungnya seperti dilansir Scoresway.
Satu hal yang membuat FA khawatir adalah klub-klub papan atas Liga Inggris. Karena tidak menutup kemungkinan sejumlah klub akan mencoba membajak Southgate.
"Tolok ukur selalu menjadi pertanyaan, dan kami tidak akan pernah bisa bersaing dengan (klub) Liga Premier dalam hal gaji. Semua orang tahu."
Di Piala Dunia, The Three Lions asuhan Southgate mencuri hati pencinta sepak bola dunia, bukan hanya Inggris. Permainan atraktif dan jauh dari kata bermain bertahan, membuat Inggris banyak dipuji ketika gelaran Piala Dunia Rusia berlangsung.
Baca Juga: Jadi Striker Tersubur Paruh Kompetisi Liga 1 Ini Rahasia Ezechiel
Inggris sendiri berhasil mencapai semifinal usai menyingkirkan Swedia 2-0 di perempat final. Namun laju The Three Lions dihentikan oleh Kroasia. Gol Mario Mandzukic di babak tambahan memastikan Inggris gagal melaju ke partai puncak dengan kekalahan tipis 2-1.