Suara.com - CEO Juventus, Giuseppe Marotta, menyatakan sejauh ini belum ada penawaran yang konkret dari Chelsea dan AC Milan untuk mendapatkan penyerang mereka, Gonzalo Higuain di bursa transfer musim panas ini. Meski demikian, sang kepala eksekutif mengakui jika Higuain bisa saja dilego menyusul kedatangan Cristiano Ronaldo.
Higuain belakangan memang santer dikait-kaitkan akan bereuni dengan mantan bosnya di Napoli, Maurizio Sarri, yang kini menangani Chelsea. Sementara itu, nama penyerang internasional Argentina itu juga dikait-kaitkan sebagai bagian dari kesepakatan untuk memulangkan bek AC Milan Leonardo Bonucci kembali ke Juventus.
Marotta mengungkapkan bahwa Juventus sedang mempertimbangkan pilihan mereka setelah kedatangan Ronaldo dari Real Madrid di musim panas ini, yang membuat Bianconeri kini dibanjiri pemain depan.
"Saya tidak akan menyangkal bahwa dengan kedatangan Cristiano Ronaldo, kini kami memiliki jumlah penyerang berkualitas yang sedikit ramai," ucap Marotta kepada Sky Italia.
"Kami akan mengevaluasi berbagai hal terkait dengan Higuain, tetapi belum ada tawaran yang konkret dari Chelsea dan Milan. Meski demikian, saya akui, peluangnya untuk meninggalkan Juve cukup besar," bebernya.
Higuain sendiri gabung Juventus dari klub rival Napoli dengan banderol 90 juta euro pada 2016. Penyerang berusia 30 tahun itu sejatinya telah membantu Juventus juara Serie A dan Coppa Italia secara back-to-back dalam dua musim terakhir.