Suara.com - Renan Silva berkomentar usai resmi direkrut Persija Jakarta. Pemain asal Brasil tersebut bertekad bisa membawa tim berjuluk Macan Kemayoran juara di Liga 1 2018.
Renan Silva resmi jadi bagian dari Persija setelah menandatangani kontrak di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (24/7/2018) malam. Pemain berusia 29 tahun tersebut mendapatkan durasi kontrak selama lima bulan ke depan.
“Saya berharap bisa membawa tim ini juara. Sekali lagi saya datang kesini untuk bawa Persija juara. Sebagai pemain tengah saya ingin memberikan assist sebanyak-banyaknya di Persija,” kata Renan Silva melalui rilis yang diterima Suara.com.
Renan Silva mengaku senang bisa bergabung dengan Persija. Keberadaan Jakmania juga jadi alasan lelaki ini mau berseragam Macan Kemayoran.
Baca Juga: Renan Silva, Amunisi Baru Persija di Putaran Kedua Liga 1
“Persija bagi saya ada klub besar di Indonesia. Mereka punya fans yang fanatik. Saya juga banyak mengenal beberapa elemen di Persija seperti Jaimerson maupun Teco yang merupakan pelatih,” tambahnya.
Renan akan menggunakan nomor punggung 70 di Persija. Padahal, sang pemain menginginkan nomor 10, namun sudah ada yang gunakan.
“Saya inginnya nomor 10 tapi sudah dipakai. Nomor 70 juga saya suka, mudah-mudahan membawa keberuntungan,” pungkas Renan Silva.