Suara.com - Hujan kritik terhadap penjaga gawang Liverpool Loris Karius belum juga reda. Setelah menjadi bulan-bulanan warganet usai kekalahan Liverpool di final Liga Champions akhir Mei lalu, Karius kini kembali dirajam komentar miring usai kekalahan Liverpool 1-3 dari Borussia Dortmund di ajang International Champions Cup, Senin (23/7/2018).
Sebagaimana diketahui, dalam laga yang digelar di Bank of America Stadium, Liverpool unggul lebih dulu lewat gol Virgil van Dijk di menit ke-25. Akan tetapi keadaan berbalik setelah Karius gagal menghentikan eksekusi penalti dan sepakan keras Christian Pulisic di menit 66 dan 89, dan gagal menghentikan aksi Jacob Bruun Larsen di akhir pertandingan.
Menanggapi kritik yang menghujani Karius, mantan kapten Real Madrid Iker Casillas angkat bicara. Lewat akun Twitter @IkerCasillas, eks penjaga gawang nomor satu Real Madrid dan timnas Spanyol itu memberikan pembelaan.
"Serangan (kritik) terhadap Loris Karius, kapan akan berakhir? Saya berbicara tentangnya seperti juga terhadap penjaga gawang lainnya," kicau Casillas.
Baca Juga: 2 Kali Ditembak, Herdi Terkapar Lalu Tewas di Tembakan Kedua
"Masih banyak masalah yang lebih serius di dunia ini. Jadi jangan ganggu anak (Karius) itu. Dia juga manusia seperti kita!" kicaunya lagi.
Kembali dihujani kritik, Karius pun tidak tinggal diam. Lewat akun Instagramnya, penjaga gawang 25 tahun justru mengaku kasihan terhadap mereka yang gemar sekali menghujat dirinya.
"Bagi kalian yang senang melihat kegagalan atau penderitaan orang lain, saya merasa kasihan," tulis Karius.
"Apapun yang terjadi dalam hidup kita adalah untuk belajar meredam amarah dan kebencian. Saya berdoa hal baik akan datang kepada mereka," sambungnya.
Karius menjadi bulan-bulanan di media sosial sejak kekalahan Liverpool 1-3 dari Real Madrid di final Liga Champions pada 27 Mei lalu. Karius melakukan dua blunder dalam pertandingan yang digelar di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina tersebut.
Baca Juga: Ini Dia Peran Inneke Koesherawati di Penyuapan Kalapas Sukamiskin
Yaitu memberikan bola kepada Karim Benzema di menit 51 dan melepas bola hasil tendangan Gareth Bale di menit 83.