Juara Liga Champions, Target Cristiano Ronaldo Bersama Juventus

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 19 Juli 2018 | 06:14 WIB
Juara Liga Champions, Target Cristiano Ronaldo Bersama Juventus
Penyerang anyar Juventus, Cristiano Ronaldo berpose di Allianz Stadium (foto: Twitter Cristiano Ronaldo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Megabintang anyar Juventus, Cristiano Ronaldo, mengutarakan ambisinya di musim 2018/2019 bersama klub barunya. Tak tanggung-tanggung penyerang berusia 33 tahun itu membawa Juventus juara Liga Champions, gelar prestisius yang terakhir kali dimenangi klub raksasa Italia itu pada 1996 silam!

Seperti diketahui, Ronaldo baru-baru ini diakuisisi Juventus dari Real Madrid dengan biaya transfer mencapai 100 juta euro, nilai yang cukup sensasional mengingat usia kapten Timnas Portugal itu sudah tak muda lagi.

Namun, Ronaldo rupanya sama sekali tak ambil pusing soal umur. Eks bintang Manchester United itu masih optimis bisa terus bersaing di level tertinggi. Bahkan ia bertekad membawa Juventus menggondol trofi "Si Kuping Besar" Liga Champions.

Juventus sendiri sejatinya dalam empat musim terakhir berhasil menembus babak final Liga Champions sebanyak dua kali. Sayang, mereka gagal sukses karena tak mampu melewati hadangan duo raksasa Spanyol, Barcelona dan Real Madrid.

Baca Juga: Ronaldo Hengkang, Perez: Real Madrid Akan Aktif di Bursa Transfer

Adapun Ronaldo sudah lima kali merasakan manisnya gelar Liga Champions. "Saya tahu bahwa Liga Champions adalah trofi yang ingin dimiliki setiap klub, ini adalah tujuan," buka Ronaldo kepada beIN Sports. 

"Di musim depan, tentu kami akan berjuang untuk meraih gelar juara di Liga Champions. Itu jadi target saya dan jadi target Juventus. Saya akan berusaha keras untuk membantu klub ini menjadi juara lagi di Eropa," sesumbarnya.

"Kami akan berjuang untuk itu dan untuk Scudetto, dan semua trofi lainnya. Saya tahu persaingan akan sulit, tetapi kami harus tenang dan fokus karena tidak mudah untuk memenangkan Liga Champions. Tentu saja, saya ingin membantu," papar Ronaldo.

"Juventus tinggal selangkah lagi dari itu dan tidak bisa menang. Bahkan jika Anda sampai ke final, tidak pasti Anda akan menang. Tapi, saya harap saya bisa menjadi jimat keberuntungan. Saya tidak di sini untuk liburan, saya ingin membuat sejarah dengan Juventus," tukas attacker jebolan akademi Sporting CP itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI