Suara.com - Pelatih Timnas Belgia, Roberto Martinez mendukung penuh bila winger andalannya, Eden Hazard pada akhirnya memutuskan untuk meninggalkan Chelsea di bursa transfer musim panas ini. Menurut Martinez, memang wajar jika winger berusia 27 tahun itu menginginkan tantangan baru setelah enam musim terakhir membela panji Chelsea.
Hazard sendiri baru-baru ini mengisyaratkan keinginannya untuk hengkang di musim panas ini, sebagaimana Real Madrid disebut-sebut amat meminati servisnya. Apalagi, raksasa Spanyol itu baru saja ditinggalkan Cristiano Ronaldo ke Juventus.
Hazard, menurut Martinez, saat ini memiliki kapabilitas untuk memperkuat klub besar manapun , tak terkecuali Real Madrid. Martinez sendiri memang mengetahui betul kualitas Hazard. Sang winger adalah kunci sukses Belgia bisa finis ketiga di ajang Piala Dunia 2018.
"Ini mungkin akan jadi waktu yang tepat (buat Hazard) untuk mencoba suatu hal berbeda. Ya, saya pikir begitu," buka Martinez kepada Cadena SER.
Baca Juga: Eden Hazard Indikasikan Siap Gabung Real Madrid
"Eden bisa menghadirkan proyek baru bagi tim manapun di dunia ini. Dia tengah berada dalam momen terbaik dari kariernya. Bagi saya, ini sangat mudah untuk menjawab pertanyaan tersebut. Satu yang pasti, ia pantas memperkuat klub besar manapun di dunia, itu tak perlu diragukan lagi. Saya tahu betul kualitasnya," sambung pelatih berkepala plontos itu.
"Dia bisa masuk ke tim manapun di dunia ini. Para pemain butuh tantangan dan proyek baru. Mungkin ini waktu yang bagus bagi Chelsea dan Eden untuk berpisah. Apapun keputusannya, entah gabung Real Madrid atau tim manapun, yang pasti saya akan selalu mendukungnya," celoteh Martinez.
Hazard sendiri sejatinya masih terikat kontrak dengan Chelsea hingga musim panas 2020 mendatang.