Pada menit ke-34, tendangan bebas yang dilakukan oleh Griezmann sempat mengenai tangan Perisic di depan gawang. Para pemain Prancis pun melakukan protes sehingga wasit melihat tayangan ulang melalui teknologi VAR.
Alhasil wasit Pitana Nestor dari Argentina akhirnya menunjuk titik putih dan memberikan hadiah penalti kepada Prancis. Griezmann yang menjadi eksekutor melakukan tugasnya dengan baik dan membuat Prancis unggul 2-1.
Kroasia kembali mencoba membalasnya namun tendangan voli Ivan Perisic masih dapat diamankan Hugo Lloris di menit ke-40. Peluang Vida lewat sundulan menyambut sepak pojok Rakitic melebar di sisi kanan gawang.
Tekanan terus dilakukan oleh Kroasia namun Prancis masih dapat menjaga keunggulannya 2-1 hingga turun minum. Prancis menekan di awal namun tendangan keras Griezmann masih dapat diamankan Danijel Subasic di menit ke-47.
Baca Juga: Prancis Vs Kroasia, Duel Lloris Vs Subasic di Final Piala Dunia
Kroasia langsung mencoba membalasnya namun sepakan Ante Rebic masih dapat ditepis oleh Hugo Lloris. Sedangkan Prancis lewat tusukan cepat Kylian Mbappe gagal membuahkan hasil setelah sepakannya dapat ditepis Danijel Subasic.
Pada menit ke-55, pelatih Didier Deschamps melakukan pergantian pemain dengan menarik N'Golo Kante dan memasukan Steven Nzonzi. Pergantian tersebut membuat permainan semakin lebih hidup dengan serangan-serangan cepat.
Paul Pogba akhirnya memperbesar kemenangan Prancis menjadi 3-1. Berawal dari umpan Griezmann, usaha pertama Pogba membentur pemain lawan namun dia mendapatkan bola kembali dan berhasill menjebol gawang Kroasia di menit ke-59.
Pada menit ke-65, Kylian Mbappe memperbesar kemenangan Prancis 4-1. Ia mencetak gol lewat sepakan kaki kanannya dari luar kotak penalti setelah mendapatkan umpan dari Lucas Hernandez.
Namun empat menit kemudian Kroasia memperkecil ketertinggalannya menjadi 2-4 setelah Mandzukic berhasil menghadang tendangan kiper Hugo Lloris. Kroasia masih terus memberikan perlawanannya.
Baca Juga: Jauhari Johan Yakin Raih Medali di Triathlon Asian Games 2018
Kembali Kroasia mengancam namun tendangan keras Rakitic di depan kotak penalti masih berada tipis di samping kiri gawang Prancis di menit ke-77. Raktic kembali memiliki peluang di menit ke-89 namun masih melambung.