Suara.com - Kroasia melaju ke final Piala Dunia pertama kalinya setelah mengalahkan Inggris 2-1 lewat perpanjangan waktu. Ivan Perisic dinobatkan sebagai Man of The Match menyusul perannya yang cukup penting dalam kemenangan Kroasia.
Pada laga di Luzhniki Stadium, Moskow, Kamis (12/7/2018) dini hari WIB, Kroasia sukses mendepak Inggris setelah unggul 2-1 di perpanjangan waktu. Mario Mandzukic mencetak gol penentu kemenangan Kroasia di menit ke-109.
Namun, Perisic juga memiliki peran yang cukup penting bagi kemenangan Kroasia. Setelah tertinggal 0-1 di babak pertama oleh, Perisic mencetak gol bagi Kroasia guna menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di babak kedua.
Pertandingan pun harus dilanjutkan perpanjangan waktu setelah skor masih sama kuat 1-1. Perisic pun memberikan umpan sundulannya kepada Mandzukic yang diselesaikan dengan baik dan memastikan Kroasia ke final.
Ia juga rajin memberikan ancaman ke gawang Inggris dan salah satunya membentur tiang gawang. Tidak heran jika gelandang klub Inter Milan ini menjadi Man of The Match dalam laga tersebut.
Ivan Perisic vs England:
120 minutes
1 goal
1 assist
72.4% accurate passes
3 key passes
9 crosses
2 chances created
What a performance from Perisic
Man of the match #WorldCup #ENG #CRO pic.twitter.com/lBOHcOP1RG— 8Fact Football WC (@8Fact_Footballl) July 11, 2018