Suara.com - Kabar soal kepindahan Cristiano Ronaldo dari Real Madrid ke Juventus akhirnya menemui kepastian. Sang pemain dan Real Madrid diberitakan telah menyetujui tawaran 100 juta Euro atau sekitar Rp 1,6 Triliun yang ditawarkan Si Nyonya Tua --julukan Juventus.
Kini, pemain berusia 33 tahun itu pun siap untuk tantangan baru di Juventus, setelah menjalani karier yang gemilang selama sembilan tahun di Real Madrid.
Baca Juga : Fernando Torres Resmi Gabung Klub Liga Jepang Ini
Dikabarkan pula sebelumnya, Cristiano Ronaldo dan agennya Jorge Mendes telah bertemu dengan Presiden Juventus, Andrea Agnelli, di Yunani pada Selasa (10/7/2018) untuk membahas rincian dari kesepakatan itu.
Baca Juga : Wuih, Presenter Cantik Ini Siap Bugil Jika Ronaldo Jadi ke Juventus?
"Real Madrid CF mengumumkan bahwa, berdasarkan kehendak dan permintaan yang diungkapkan oleh sang pemain Cristiano Ronaldo, (kami) telah menyetujui transfernya ke Juventus FC," tulis Real Madrid melalui rilis resminya.
Dalam pengumuman itu pula, Real Madrid mengucapkan terima kasih atas dedikasi pemain asal Portugal tersebut selama sembilan tahun terakhir.