Suara.com - Pemain serbabisa Timnas Inggris, Eric Dier, mewanti-wanti timnya untuk tak jemawa dan lupa diri meski tampil impresif sejauh ini di Piala Dunia 2018. Menurut pilar Tottenham Hotspur itu, Three Lions -julukan Timnas Inggris- baru boleh terbuai jika sudah memastikan gelar juara.
Di Piala Dunia 2018, Inggris berhasil menembus babak semifinal. Terakhir kali Inggris menembus babak empat besar Piala Dunia adalah pada edisi 1990 silam.
Three Lions pun kini bersiap menghadapi partai berat kontra Kroasia, untuk memperebutkan satu tiket ke partai puncak Rusia '18. Laga semifinal ini akan dihelat Kamis (12/7/2018) dini hari WIB di Luzhniki Stadium.
Bagi Dier, semua kemajuan yang digapai Inggris saat ini belum merupakan sebuah kesuksesan. Semuanya tak akan ada artinya jika Three Lions gagal jadi kampiun.
Baca Juga: Prediksi Prancis vs Belgia di Semifinal Piala Dunia 2018
"Saya pikir kami belum berhasil, kesuksesan itu sulit untuk didefinisikan. Kami telah tampil hebat sejauh ini di Rusia, namun di mata saya dan saya pikir juga untuk orang lain dalam tim ini, semua tak akan ada artinya jika kami gagal jadi juara," ucap Dier seperti dimuat beIN Sports.
"Kami harus tetap fokus, kami belum juara. Kami baru boleh terlena jika kami memenangi partai final nanti," celoteh pemain berusia 24 tahun yang fasih berperan sebagai gelandang jangkar dan centre-back itu.
"Kami masih merasa lapar untuk lebih banyak mendapatkan kemenangan dan kami ingin melangkah lebih jauh lagi. Mudah-mudahan kami dapat menunjukkan semua itu saat melawan Kroasia nanti. Tidak ada rasa puas untuk mengalahkan Swedia (di babak perempat final dengan skor 2-0), tidak ada pembicaraan tentang hal lain selain untuk pertandingan lawan Kroasia ini," tegasnya.
"100%, saya pikir Anda dapat melihat bagaimana cara kami bermain. Semua pemain bersedia mengesampingkan segala sesuatu dan apa pun yang menjadi kepentingan pribadi mereka, murni untuk tim dan untuk mengejar sukses," tandas Dier.