Prediksi Uruguay vs Prancis di Perempat Final Piala Dunia 2018

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 06 Juli 2018 | 13:32 WIB
Prediksi Uruguay vs Prancis di Perempat Final Piala Dunia 2018
Ilustrasi Uruguay vs Prancis. (Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Uruguay akan menghadapi Prancis di perempat final Piala Dunia 2018. Berikut adalah prediksi Uruguay vs Prancis yang akan digelar di Stadion Nizhny Novgorod, Jumat (6/7/2018) malam.

Laga Uruguay melawan Prancis pada laga pembuka babak perempat final Piala Dunia 2018. Ini merupakan pertemuan keempat kedua tim ini di Piala Dunia, namun untuk pertama kalinya di fase knock out.

Dalam dua pertemuan terakhir di Piala Dunia pertandingan kedua tim berakhir imbang tanpa gol pada fase grup di 2002 dan 2010. Sementara Uruguay sukses mengalahkan Prancis dengan skor 2-1 pada 1966.

Uruguay pun mencoba melanjutkan catatan positifnya saat menghadapi Prancis. La Celeste --- julukan Uruguay --- tampil meyakinkan dalam perjalanannya hingga ke babak perempat final.

Baca Juga: Persipura Resmi Ditangani Oleh Amilton Silva de Olivera

Skuat besutan Oscar Tabarez menyapu bersih tiga pertandingan fase grup dengan kemenangan setelah mengalahkan Mesir, Arab Saudi dan Rusia. Sedangkan tiket ke perempat final diraih Uruguay setelah menyingkirkan Portugal 2-1.

Striker Uruguay Edinson Cavani sudah melakukan sesi latihan. Martin BERNETTI / AFP
Striker Uruguay Edinson Cavani sudah melakukan sesi latihan. Martin BERNETTI / AFP

Dua gol kemenangan Uruguay atas tim kuat Portugal di laga ini diborong oleh Edinson Cavani. Namun dalam laga melawan Portugal juga Cavani mendapatkan cedera pada hamstringnya yang membuatnya harus diganti di menit ke-74.

Kondisi Cavani pun menjadi perhatian Tabarez menjelang menghadapi Prancis di babak semifinal. Striker klub Paris St Germain ini sudah kembali berlatih bersama tim Uruguay setelah tiga hari absen latihan.

Tim dokter Uruguay memang telah bekerja keras untuk dapat memulihkan kondisi Cavani. Meski demikian, Tabarez belum mau memastikan bahwa Cavani akan diturunkan dalam line up dalam laga menghadapi Prancis.

"Sejak dia mendapat cedera ini, itu membuatnya sangat sedih. Dia pemain yang sangat penting bagi kami dan telah bekerja sangat keras untuk pulih. Dia berkonsentrasi pada harapan dan impiannya," ungkap Tabarez.

Baca Juga: Lawan Uruguay, Deschamps Yakin Mbappe Bisa Lebih Baik

Pelatih Uruguay Oscar Washington Tabarez saat jumpa pers. Martin BERNETTI / AFP
Pelatih Uruguay Oscar Washington Tabarez saat jumpa pers. Martin BERNETTI / AFP

"Saya sudah mengatakan cukup banyak tentang Cavani. Dalam waktu kurang dari 24 jam, Anda akan tahu siapa yang akan bermain. Kami tidak mencoba untuk berpura-pura. Kami tidak berusaha menciptakan keraguan atau rumor."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI