Febri: Persib Datang ke Jakarta untuk Menang

Jum'at, 29 Juni 2018 | 17:44 WIB
Febri: Persib Datang ke Jakarta untuk Menang
Pelatih Kiper Persib Bandung Anwar Sanusi (tengah) dan Febrri Hariyadi (kiri) dalam jumpa pers sehari jelang laga. [Suara.com/Adie Prasetyo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta dalam partai tunda Liga 1 2018 di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta, Sabtu (30/6/2018). Sebagaimana diketahui, pertandingan tersebut merupakan laga tunda yang seharusnya digelar pada 28 April lalu.

Jelang duel sarat gengsi tersebut, winger Maung Bandung Febri Hariyadi mengatakan jika timnya datang ke Jakarta dengan target tiga poin. Demi mencapai target tersebut, Febri meyakinkan jika dirinya dan para penggawa Persib lainnya siap bekerja keras.

"Saya sebagai pemain dan pemain yang lainnya akan berusaha semaksimal mungkin di lapangan untuk mengamankan tiga poin, karena kami datang kemari bukan hanya untuk bermain biasa tapi untuk kerja keras di lapangan dan mengamankan tiga poin," kata Febri dalam jumpa pers sehari jelang laga.

Pemain timnas U-23 itu menambahkan partai melawan Persija akan terasa berbeda dari laga-laga lain. Tak lain karena hubungan antarsuporter kedua tim yang tidak harmonis.

Baca Juga: Anas Urbaningrum Persoalkan Uang Pengganti Rp 57 Miliar

"Untuk pertandingan besok mungkin yang berbeda tentunya adalah atmosfer di luar lapangan karena sepertu yang kita ketahui bahwa persib dan persija dari dulu memang aga sedikit memanas di luar lapangan," tambahnya.

Sementara itu, Pelatih Kiper Persib Anwar Sanusi menjelaskan skuat asuhannya sudah siap untuk menghadapi Persija. Kecuali Supardi, seluruh pemain dalam keadaan fit dan siap dimainkan.

"Pada dasarnya kami sudah siap untuk bertanding besok. Kondisi pemain hampir full, hanya Supardi yang absen dan saya kira besok kami akan fight untuk menghadapi Persija. Hanya persoalannya kami belum pernah mencoba lapangan, mungkin nanti kita akan official training," ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI