Hernandez Bawa Meksiko Tempatkan Satu Kaki di 16 Besar

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Minggu, 24 Juni 2018 | 00:26 WIB
Hernandez Bawa Meksiko Tempatkan Satu Kaki di 16 Besar
Penyerang Timnas Meksiko, Javier "Chicharito" Hernandez, merayakan kemenangan negaranya atas Korsel di Grup F Piala Dunia 2018 di Rostov Arena, Rusia, Sabtu (23/6/2018). [AFP/Khaled Desouki]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Carlos Vela yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik. Sepakan kaki kirinya sukses mengecoh penjaga gawang Korsel, Jo Hyeonwoo.

Keunggulan tersebut membuat Meksiko kian bernafsu untuk menambah pundi-pundi gol. Sedangkan, Korsel hanya mengandalkan serangan balik.

Beberapa kali para pemain Meksiko punya kesempatan kembali membobol gawang lawan. Salah satunya lewat usaha yang dilakukan Hirving Lozano dari sisi kiri.

Sayang, sepakan kaki kanannya masih melambung tinggi di atas mistar gawang. Skor 1-0 untuk keunggulan Meksiko pun bertahan hingga wasit Milorad Mazic dari Serbia meniup peluit panjang tanda berakhirnya babak pertama.

Di babak kedua, Korsel mengambil inisiatif serangan lebih dulu. Tidak ada jalan lain bagi Korsel selain tampil menyerang demi membuka kans menuju 16 Besar.

Meksiko sendiri lebih mengandalkan serangan balik. Meksiko berpeluang menambah gol di menit 50. Sayang, tendangan Lonzano lagi-lagi belum menemui sasaran yang tepat.

Delapan menit berselang, Guardado memiliki peluang emas. Namun, sepakan kaki kirinya masih bisa ditepis Hyeonwoo.

Gol kedua yang diharapkan publik Meksiko akhirnya lahir pada menit 66. Lewat kombinasi satu dua, Lonzano mengirim umpan ke Hernandez yang berdiri bebas di sisi kiri.

Hernandez yang menerima bola, berhasil mengecoh pemain lawan, sebelum tanpa kesulitan membobol gawang Korsel.

Korsel berhasil memperkecil ketertinggalan lewat sepakan kaki kiri Son Heungmin pada masa injury time. Skor 2-1 untuk keunggulan Meksiko pun bertahan hingga pertandingan berakhir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI