Suara.com - Gelandang serang Timnas Brasil, Philippe Coutinho masuk dalam persaingan top skorer Piala Dunia 2018, demikian pula penyerang Nigeria Ahmed Musa. Keduanya masuk daftar top skor dengan sama-sama telah membukukan dua gol di Rusia '18.
Coutinho menjadi aktor kemenangan Brasil atas Kosta Rika dengan skor 2-0 pada matchday 2 Grup E, Jumat (23/6/2018) malam WIB. Gol tersebut sendiri merupakan gol telat, Coutinho mencetaknya di menit 90+1!
Megabintang Tim Samba, Neymar Jr pun membuka keran golnya di Piala Dunia 2018, usai menggandakan keunggulan Brasil di menit 90+7!
Coutinho sendiri kembali mencetak gol usai bintang Barcelona itu membukukan gol tunggal Brasil kala bermain imbang 1-1 dengan Swiss di laga matchday 1 lalu.
Sementara itu, Musa jadi inspirator kemenangan krusial Nigeria dengan skor 2-0 atas Islandia di matchday 2 tadi malam. Penyerang Leicester City yang musim lalu dipinjamkan ke CSKA Moskow itu memborong dua gol Super Eagles -julukan Timnas Nigeria- ke gawang Islandia.
Berikut daftar top skor sementara Piala Dunia 2018:
4 - Cristiano Ronaldo (Portugal)
3 - Diego Costa (Spanyol), Denis Cheryshev (Rusia)
2 - Philippe Coutinho (Brasil), Ahmed Musa (Nigeria), Harry Kane (Inggris) Romelu Lukaku (Belgia), Artem Dzyuba (Rusia), Mile Jedinak (Australia), Luka Modric (Kroasia)