Suara.com - Timnas Argentina luluh lantak di laga matchday 2 Grup D Piala Dunia 2018. Menghadapi Timnas Kroasia di Stadion Nizhny Novgorod, Jumat (22/6/2018) dini hari WIB, Albiceleste tumbang dengan skor telak 0-3!
Setelah babak pertama berakhir tanpa gol, petaka bagi Argentina muncul setelah kiper Willy Caballero melakukan blunder konyol, yang dimanfaatkan gelandang Kroasia Ante Rebic untuk menjadi gol di menit 53.
Mental Argentina lantas seperti runtuh setelah kebobolan gol tersebut. Gol Luka Modric dan Ivan Rakitic di menit 80 dan 90+1 pun menghadirkan luka mendalam bagi Argentina. Kroasia menang 3-0 dan lolos ke babak 16 besar.
Sementara itu kans Argentina untuk melenggang ke fase gugur pun berada dalam bahaya besar akibat kekalahan memalukan ini.
Sebagai informasi, ini adalah kekalahan terbesar Argentina di fase grup pentas Piala Dunia dalam 60 tahun! Sementara itu, Kroasia akhirnya berhasil lolos lagi ke babak 16 besar setelah terakhir kali melakukannya pada Piala Dunia 1998 Prancis, di mana kala itu mereka keluar sebagai juara ketiga turnamen.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Kroasia langsung memberikan ancaman di menit keempat via Ivan Perisic. Sepakan datar winger Inter Milan itu dari sisi kiri masih bisa ditepis Caballero.
Sementara Argentina membuat kans perdana di menit 13. Umpan datar Lionel Messi disambar Maximiliano Meza. Sayang, bola yang melaju deras ke arah gawang masih bisa diblok secara brilian oleh bek Kroasia Dejan Lovren.
Kroasia tak mau ketinggalan. Di menit 32, Mario Mandzukic lepas dari jebakan offside. Ia lalu menerima umpan lambung di dalam kotak penalti. Sayang, tandukan bomber jangkung Juventus itu masih melebar dari gawang Argentina.