Klasemen Grup A Usai Kemenangan Meyakinkan Rusia atas Mesir

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 20 Juni 2018 | 06:23 WIB
Klasemen Grup A Usai Kemenangan Meyakinkan Rusia atas Mesir
Para pemain Timnas Rusia bergembira usai fullback sekaligus kapten Mesir, Ahmed Fathi mencetak gol bunuh diri (Giuseppe CACACE / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Rusia kokoh memuncaki klasemen Grup A Piala Dunia 2018 usai menggasak Mesir 3-1 pada matchday 2 di Saint-Petersburg Stadium, Rabu (20/6/2018) dini hari WIB. Tim Beruang Merah pun secara virtual sudah menggenggam tiket ke fase 16 besar.

Dengan kemenangan ini, Rusia mengumpulkan poin sempurna enam dari dua pertandingan yang telah dilalui. Selisih gol mereka pun sangat ideal, bahkan bisa dibilang fenomenal, yakni +7, usai sebelumnya juga membabat Arab Saudi 5-0 di matchday 1.

Well, meski kemungkinan terburuk masih bisa terjadi, pasukan Stanislav Cherchesov bisa dibilang sudah memijakkan kaki mereka di babak 16 besar.

Rusia praktis hanya butuh hasil seri saat jumpa Uruguay -yang akan bermain melawan Arab Saudi Saudi nanti malam- di matchday 3, untuk benar-benar memastikan langkah mereka ke fase gugur.

Meski demikian, masih ada status yang tentunya akan diperjuangkan Rusia, yaitu memastikan predikat sebagai juara Grup A demi menghindari lawan lebih berat di babak berikutnya.

Sementara di sisi lain, Mesir juga secara virtual sudah tersingkir di babak fase grup. The Pharaohs -julukan Timnas Mesir- selalu keok dari dua laga yang telah mereka jalani. Mohamed Salah dan kawan-kawan sebelumnya kalah  0-1 dari Uruguay di matchday 1.

Mesir kini butuh keajaiban untuk bisa melenggang ke 16 besar. Armada Hector Raul Cuper wajib menang besar atas Arab Saudi di matchday pamungkas, sembari mengharapkan Uruguay kalah melawan Arab Saudi nanti malam dan juga Mesir di partai terakhir.

Intinya, Mesir memang wajib berpesta gol ke gawang Arab Saudi mengingat selisih gol mereka kini amat memprihatinkan, yakni -3. Dan tentunya, sambil berharap Uruguay juga kalah dengan skor besar di dua laga sisa mereka. Well, kans Laskar Firaun memang berat, namun dalam sepakbola apapun bisa terjadi. 

Berikut klasemen sementara Grup A Piala Dunia 2018:

1. Rusia 2 2 0 0 (8-1) 6 poin

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI