Rusia kemudian menciptakan peluang emas pada menit 23. Umpan silang Yuri Gazinsky mengarah tepat ke depan gawang Mesir, namun striker Artem Dzyuba terlambat menyambut umpan tersebut. Nyaris!
Menit 34, giliran Mohamed Salah unjuk gigi. Mohamed Adel Shafy melepaskan umpan silang tepat ke arah bintang Liverpool itu, namun berhasil dihalau bek sayap gaek Rusia Yuri Zhirkov.
Salah kemudian nyaris mencetak gol pada menit 42. Tendangannya di dalam kotak penalti, setelah melakukan cut inside -yang jadi trademark-nya bersama Liverpool musim lalu, melebar tipis di sebelah kanan gawang Rusia kawalan kiper kawakan Igor Akinfeev.
Skor imbang 0-0 tak berubah sampai wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya babak pertama.
Susunan Pemain
Rusia XI (4-2-3-1): Akinfeev; Fernandes, Kutepov, Ignashevich, Zhirkov; Gazinskiy, Zobnin; Samedov, Golovin, Cheryshev; Dzyuba
Pelatih: Stanislav Cherchesov
Mesir XI (4-2-3-1): El Shenawy; Abdelshafy, Hegazy, Gabr, Fathy; Hamed, Elneny; Trezeguet, Elsaid, Salah; Mohsen
Pelatih: Hector Raul Cuper