Suara.com - Kroasia mengawali laganya di Grup D Piala Dunia 2018 dengan meraih tiga poin. Hasil tersebut diraih Kroasia setelah menghantam Nigeria dengan skor 2-0.
Pada laga di Kaliningrad Stadium, Minggu (17/6/2018) dini hari WIB. Kroasia unggul di babak pertama berkat gol bunuh diri pemain Nigeria Oghenekaro Etebo. Luka Modric memperbesar keunggulan Kroasia dari titik penalti di babak kedua.
Tiga poin ini sangat penting bagi Kroasia guna membuka peluangnya lolos ke fase knock out. Pada laga selanjutnya Kroasia akan menghadapi Argentina yang ditahan imbang Islandia 1-1
Jalannya Pertandingan
Kroasia dan Nigeria sama - sama mencoba membuka peluang di awal pertandingan. Victor Moses mencoba mengirimkan bola ke kotak penalti namun masih dapat disapu oleh pemain Kroasia Ante Rebic.
Sementara Krosia lewat Ivan Perisic mencoba membuka peluang namun masih dapat diamankan. Peluang terbuka bagi Kroasia di menit ke-14 namun Ivan Perisic gagal memanfaatkannya dengan baik setelah tendangannya masih terlalu tinggi.
Dua menit berselang ancaman kembali datang dari Kroasia. Namun sepakan kaki kanan Andrej Kramaric dari luar kotak penalti masih melenceng ke sisi kiri gawang Nigeria yang dikawal oleh kiper Francis Uzoho.
Sementara Nigeria melakukan tekanan kepada Kroasia. Namun tembakan kaki kanan Odion Ighalo dari sisi kanan masih melebar ke sisi kiri gawang. Begitu juga usaha Oghenekaro Etebo tendangannya masih belum tepat sasaran di menit ke 22.
Pada menit ke-32, Krosia melancarkan serangannya lewat sundulan Ante Rebic yang masih berada di samping kiri gawang. Mario Mandzukic juga mengancam lewat sundulannya menyambut sepak pojok namun juga masih melenceng dari sasaran.