Setengah jam laga berlangsung, Mesir seperti kurang greget tanpa kehadiran Salah di lapangan hijau. Sementara Luis Suarez tampil buruk di kubu Uruguay. Sang bintang seperti kurang berkonsentrasi dan kerap kehilangan bola.
Di 15 menit sisa babak pertama menuju half-time, kedua tim saling jual beli serangan. Namun skor 0-0 masih tak berubah. Babak pertama usai dengan skor kacamata.
Babak Kedua
Di babak kedua, Uruguay tampil lebih berani. Luis Suarez punya kesempatan emas di awal-awal babak kedua, saat ia berhadapan satu lawan satu dengan El Shenawi. Namun kiper Mesir tersebut sukses membendung tembakan sang striker dari jarak dekat. Uruguay masih gagal mencetak gol.
Setelah peluang emas Suarez di awal babak kedua tersebut, Uruguay kembali kesulitan menciptakan peluang. Sementara di sisi lain, pada menit ke-72, Mesir mengancam gawang Uruguay lewat tendangan keras Ahmed Fathi dari luar kotak penalti. Namun Muslera mampu mengamankan bola dengan cekatan.
Semenit berselang, Suarez kembali mendapatkan kesempatan berhadapan satu lawan satu dengan El Shenawi. Namun, penyerang berjuluk El Pistolero itu kembali gagal menaklukkan El Shenawi. Suarez yang kini telah berusia 31 tahun, benar-benar tampil melempem di laga ini.
El Shenawi kembali membuktikan ketangguhannya di menit ke-83. Sang kiper mampu membendung tendangan keras Cavani dari luar kotak penalti.
Di menit 88, Cavani melepaskan tembakan bebas dari luar kotak penalti. El Shenawi gagal menghalau bola namun bola hanya membentur tiang gawang!
Uruguay akhirnya mendapatkan gol pertama mereka, yang juga menjadi gol kemenangan, di menit ke-90. Jose Gimenez mampu menyundul bola memanfaatkan tendangan bebas Carlos Sanchez. Tujuh menit waktu tambahan diberikan wasit di akhir babak kedua, namun skor 1-0 untuk kemenangan Uruguay tetap bertahan hingga laga rampung.
Susunan pemain: