Tabarez Bicara Soal Aksi Kontroversial Suarez di Brasil 2014

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 15 Juni 2018 | 12:55 WIB
Tabarez Bicara Soal Aksi Kontroversial Suarez di Brasil 2014
Penyerang timnas Uruguay Luis Suarez saat melakukan latihan bersama rekan setimnya di Ekaterinburg Stadium. JORGE GUERRERO / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Uruguay Oscar Tabarez bicara soal aksi kontroversial Luis Suarez di Brasil empat tahun lalu. Tabarez mengatakan bahwa aksi kontroversial itu telah membantu bintang Barcelona ini menjadi lebih dewasa sebagai pemain.

Suarez dilarang melakukan segala aktivitasnya di sepak bola selama empat bulan. Sanksi itu diberikan kepada Suarez menyusul aksinya saat menghadapi Italia di fase grup di Brasil setelah menggigit bahu bek Giorgio Chiellini.

Namun sikap kontroversial yang dilakukannya itu tidak menghalangi Barcelona untuk memboyongnya dari Liverpool. Striker berusia 31 tahun itu pun menikmati suksesnya di Barcelona dengan meraih banyak trofi.

Kini, Suarez bersiap mengisi lini depan Uruguay bersama Edinson Cavani saat menghadapi Mesir malam nanti. Tabarez pun mengungkapkan bahwa Suarez telah lebih dewasa sejak Piala Dunia 2014.

"Suarez datang ke turnamen sebagai pemain yang sangat matang. Saya sudah mengenalnya sejak lama, sejak 2006," kata Tabarez. "Apa yang terjadi di Brasil adalah bagian dari kenyataan dan telah membantunya menjadi dewasa."

"Luis sangat cerdas dan dipersiapkan dengan baik secara mental. Dengan semua hal baik yang bisa dia lakukan, dia adalah kunci untuk tim," kata Tabarez.

Tabarez telah membawa timnas Uruguay di Piala Dunia untuk keempat kalinya Mantan pelatih Boca Junior ini yakin bahwa skuatnya lebih berpengalaman dan berkualitas untuk bisa menghadapi turnamen ini lebih baik.

"Ini adalah grup yang sangat kompak, dengan banyak persahabatan dan para pemimpin hebat," tambah Tabarez. "Sampai di sini bagi kami sudah penting. Kami tiba dengan harapan menikmati Piala Dunia dan mencapai hal-hal hebat." (Scoresway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI