Premier League Terapkan Winter Break di Musim 2019/2020

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 08 Juni 2018 | 21:48 WIB
Premier League Terapkan Winter Break di Musim 2019/2020
Pemain MU menjebol gawang City [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) mengumumkan bahwa Premier League memiliki jeda musim dingin atau winter break pada Februari. Libur selama dua pekan tersebut akan mulai dilakukan pada musim 2019/2020.

Kompetisi sepak bola Inggris yang padat telah menjadi topik perdebatan rutin. Tidak adanya winter break di Premier League kerap disebut penyebab turunnya prestasi klub-klub Inggris di kompetisi antarklub Eropa.

Bukan hanya klub, tidak adanya winter break juga sempat dituding membuat buruk prestasi timnas Inggris di turnamen besar. Namun FA akhirnya telah sepakat untuk melakukan jeda musim dingin pada pada Februari

"Ini adalah momen penting bagi sepakbola Inggris dan satu yang kami percaya akan sangat menguntungkan klub dan negara," kata Kepala Eksekutif FA Martin Glenn.

"Bukan rahasia bahwa kami memiliki kalender perlengkapan yang sangat padat dan selama beberapa tahun terakhir kami telah bekerja dengan seluruh permainan untuk menemukan solusi." ujarnya.

Sementara pertandingan Premier League dimainkan di tiap akhir pekan selama periode jeda. Rencananya, lima laga akan dimainkan pada akhir pekan pertama dan lima pertandingan pada akhir pekan berikutnya. (Scoresway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI