Suara.com - Juventus telah resmi mempermanenkan status pemain sayap asal Brasil, Douglas Costa dari Bayern Munich pada bursa transfer musim panas ini. Sebelumnya, Costa memang hanya dipinjam Juve dari Bayern di musim 2017/2018.
Sebagaimana dilansir laman resmi Juventus, Costa telah menyetujui kontrak empat tahun dengan juara Italia itu setelah mereka mengaktifkan opsi untuk membeli sang winger dari Bayern dengan nilai 40 juta euro. Meski demikian, jumlah tersebut akan dibayarkan dalam dua tahun.
Costa yang kini berusia 27 tahun, mencetak 6 gol dan 14 assist untuk Juve dari 47 penampilan di semua kompetisi pada musim 2017/2018. Sang winger menjadi bagian penting kesuksesan Juve merengkuh double winner, yakni juara Liga Italia dan Piala Italia.
Costa sendiri kini tengah menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Brasil, jelang tampil di Piala Dunia 2018. Bersama Selecao -julukan Timnas Brasil, Costa telah mengoleksi 24 caps dengan torehan 3 gol.