Liga Champions Sudah Berakhir, Buffon Dihukum UEFA

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 05 Juni 2018 | 23:10 WIB
Liga Champions Sudah Berakhir, Buffon Dihukum UEFA
Kapten Juventus Gianluigi Buffon mengkonfrontasi wasit Michael Oliver yang memberikan hadiah penalti bagi Real Madrid [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - UEFA menghukum Gianluigi Buffon skorsing tiga pertandingan menyusul komentar pedasnya soal wasit setelah Juventus kalah di perempat final Liga Champions musim lalu.

Di leg kedua babak perempat final Liga Champuions yang digelar di Santiago Bernabeu, emosi Buffon meledak karena keputusan wasit Michael Oliver yang memberi penalti kepada Real Madrid di menit akhir pertandingan. Penjaga gawang veteran itu berteriak dan mendorong wasit asal Inggris itu sehingga ia mendapatkan kartu merah.

Cristiano Ronaldo mengkonversi tendangan penalti dan kekalahan Real dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 3-1, berbalik menjadi kemenangan agregat 4-3.

"Badan Kontrol, Etika, dan Disiplin UEFA telah memutuskan untuk menangguhkan kiper Juventus Gianluigi Buffon untuk tiga pertandingan kompetisi UEFA yang mana dia memenuhi syarat," kata UEFA dalam sebuah pernyataan di situsnya.

Baca Juga: Ismed: Persija Bukan Cuma Simic

Kapten Juventus Gianluigi Buffon menunjuk-nunjuk wasit Michael Oliver ketika memprotes keputusan wasit asal Inggris itu memberikan penalti kepada Real Madrid [AFP]
Kapten Juventus Gianluigi Buffon menunjuk-nunjuk wasit Michael Oliver ketika memprotes keputusan wasit asal Inggris itu memberikan penalti kepada Real Madrid [AFP]

Buffon, yang berusia 40 tahun meninggalkan Juventus setelah 17 musim di klub asal Turin, mengkritik keras Oliver setelah pertandingan.

"Wasit telah keluar dari jalur, seharusnya dia berada di tribun makan keripik dan seharusnya pula memiliki tempat sampah untuk hatinya," komentar pedas Buffon saat itu. (Antara)

Kapten Juventus Gianluigi Buffon di kartu merah wasit [AFP]
Kapten Juventus Gianluigi Buffon di kartu merah wasit [AFP]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI