Bek Persija Ini Ungkap Bedanya Sepak Bola Indonesia dengan Brasil

Kamis, 31 Mei 2018 | 14:55 WIB
Bek Persija Ini Ungkap Bedanya Sepak Bola Indonesia dengan Brasil
Pemain Persija Jakarta Jaimerson Xavier hadiri jumpa pers jelang melawan PSIS Semarang. (dok. Media Persija).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Persija Jakarta Jaimerson Xavier, menyebutkan sepak bola Indonesia lebih keras ketimbang Brasil. Menurutnya, banyak permainan keras dan cepat dari setiap pertandingannya.

Ini adalah musim pertama Jaimerson merumput di Liga Indonesia. Namun demikian, Jaime sapaan akrab Jaimerson, sangat menikmati kariernya di Persija.

"Permainan di sini beda dengan Brasil. Di sini lebih keras dan banyak pemain cepat. Kalau di Brasil lebih ke teknik dan penguasaan bola" kata Jaimerson.

Selain itu juga, pemain asal Brasil itu sukses mencuri hati suporter Persija, Jakmania. Posisinya kini pun tidak tergantikan di lini belakang tim asal Ibu Kota tersebut.

Pemain asal Brasil tersebut mengaku senang berkarier di Indonesia. Sebab, banyak suporter yanf membuatnya bersemangat dalam bermain.

"Saya suka main di sini. Banyak suporter yang membantu saya dan kasih semangat. Saya senang di Persija," pungkas dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI