PSM Makassar Siap Amankan Poin di Mattoanging

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 29 Mei 2018 | 17:18 WIB
PSM Makassar Siap Amankan Poin di Mattoanging
Pelatih PSM Makassar Robert Rene Albert (kedua dari kiri) saat jumpa pers jelang pertandingan, Senin (14/8/2017) [suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts mengatakan kemenangan wajib diraih ketika menghadapi Madura United di Stadion Mattoanging Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (30/5/2018).

Robert Rene Alberts di Makassar, Selasa (29/5/2018), mengatakan banyak tim yang kini mengantongi poin 17 sehingga peluang bermain di kandang harus dimaksimalkan.

"Pertandingan menghadapi Madura United merupakan laga yang penting. Tiga poin begitu sangat penting artinya bagi kita sehingga harus fokus," katanya.

Di kompetisi Liga 1 2018, kata dia, setiap tim baik yang tengah menduduki posisi 1 hingga urutan 17 pada klasemen sementara hanya terpaut enam poin.

Baca Juga: Moeldoko Curiga Polemik Gaji Megawati untuk Melemahkan BPIP

Dengan demikian, Liga 1 musim ini merupakan kompetisi yang unik karena antara tim yang satu dengan yang lain poinnya begitu berdekatan. Artinya jika kehilangan poin di laga itu merupakan sebuah kerugian besar dan akan membuat posisi PSM terlempar jauh.

"Liga 1 merupakan kompetisi yang unik karena setiap tim memiliki poin yang begitu berdempetan. Jadi tiga poin lawan Madura United merupakan hal yang begitu penting,"ujarnya.

Pelatih Madura United Milomir Seslija mengatakan pertandingan akan berjalan seru dan ketat sehingga siapapun yang paling fokus maka berpeluang memenangkan pertandingan.

"Kita saat ini memang memiliki 17 poin dan sama dengan tim yang lain. Makanya pertandingan akan berjalan seru karena kedua tim sama-sama mengincar kemenangan untuk menjaga posisi di klasemen sementara," jelasnya. (Antara)

Baca Juga: Dikecam Netizen, Ini Kata Lion Air

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI